PERANAN DINAS PENDIDIKAN DAN KEBUDAYAAN SUKOHARJO DALAM MENGEMBANGKAN POTENSI WISATA ALAM BATU SERIBU DI KABUPATEN SUKOHARJO

  • Pontianus Kuswiyata AKPARTA Mandala Bhakti Surakarta
  • Aji Pratama AKPARTA Mandala Bhakti Surakarta
Keywords: potensi wisata, dinas pendidikan dan kebudayaan

Abstract

Peranan Dinas Pendidikan Dan Kebudayaan SukoharjoDalam
Mengembangkan Potensi Wisata Alam Batu Seribu Di Kabupaten Sukoharjo. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran dan cara Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Sukoharjo dalam mengembangkan potensi Wisata Alam Batu Seribu di Kabupaten Sukoharjo. Metode penelitian yang digunakan adalah metode penelitian kualitatif. Teknik pengumpulan data dengan menggunakan menggunakan tiga metode yaitu observasi, wawancara, dan studi pustaka. Hasil penelitian yang peneliti lakukan makan peneliti dapat menarik kesimpulan bahwa Peranan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Sukoharjo dalam mengembangkan potensi wisata alam Batu Seribu memiliki peranan yang sangat penting. Adapun peran tersebut diantarnya adalah sebagai motivator, fasilitator dan dinamisator. Namun peranan yang dilakukan oleh Dinas Pendidikan dan Kebudayaan dalam pengembangan potensi Batu Seribu masih belum optimal sesuai penelitian masih terdapat beberapa hambatan dan kendala dalam mengembangkan objek wisata Batu Seribu di Kabupaten Sukoharjo.

Published
2020-05-30
Section
Articles